Contoh Surat Penggalang Dana Pramuka Peduli

Selamat pagi sahabat semua, bagi kakak-kakak yang membutuhkan contoh surat pengalangan dana untuk pramuka peduli. boleh kakak-kakak simak contoh suratnya disini. semoga contoh surat ini bisa membantu kakak-kakak dalam membantu sesama.

Administrasi.info

GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR RANTING PRINGSEWU TIMUR
 Secretariat : Jalan Jendral Sudirman No. 446 Telp. (0729) 845915 Pringsewu Timur 66766

Nomor : 14 / 13.13.15/R/XI/2017
Lampiran : -
Perihal : Pramuka Peduli

Kepada,
Yth. Kakak Ka.Mabigus SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK Se- Kec.Pringsewu Timur
Di
Tempat

Salam Pramuka,

Menindaklanjuti surat dari Kwarcab Pringsewu Nomor : 112/13.13-G tanggal 2 Januari 2017 Perihal Pramuka Peduli, dimohon dengan hormat kesediaan kakak Ka.Mabigus untuk menggalang dana guna membantu korban bencana alam di Wasior Papua Barat, gempa bumi dan Stunami di Mentawai, dan gunung meletus di Jawa Tengah dan Yogyakarta di jajaran Gugus Depan (Pangkalan Sekolah) melalui Gerakan Pramuka Bumbung Kemanusiaan dengan semangat keikhlasan.

Dana yang terkumpul dapat dikirim ke Kwartir Ranting Pringsewu Timur di SDN Pringsewu  paling lambat hari Senin tanggal 15 Januari 2017 untuk diteruskan ke Posko Pramuka Peduli Kwarcab Pringsewu pada tanggal 22 Januari 2017 dan akan diteruskan ke Posko Pramuka Peduli Kwartir Daerah Lampung untuk diteruskan kelokasi bencana.

Demikian surat ini kami buat, atas partisipasi dan kerjasamanya kami sampaikan terima kasih.

Gerakan Pramuka
Kwartir Ranting Kraksaan
Ketua,




Paimin,S.Pd.I

0 Response to "Contoh Surat Penggalang Dana Pramuka Peduli"

Post a Comment